Access Server – Cara Mudah Menggunakan OpenVPN

Access Server - Cara Mudah Menggunakan OpenVPN

Anonimitas dan kerahasiaan identitas adalah hak semua orang yang menggunakan internet. Tapi sayangnya banyak pihak yang menolak untuk menghargai hak tersebut. Alasannya beragam, tapi satu hal yang pasti, data mengenai cara atau kebiasaan kita berinteraksi dengan dunia maya adalah sangat berharga.

Ada beberapa cara untuk kita bisa (berusaha) mendapatkan hak kita kembali. Salah satunya adalah dengan menggunakan Virtual Private Network (VPN). VPN adalah suatu “jembatan pribadi” yang menghubungkan jaringan / komputer kita dengan dunia luar. Karena “jembatan” ini bersifat pribadi, orang lain tidak bisa seenaknya mengintip data kita. Dengan kata lain, data kita bisa selangkah lebih aman.

Access Server - Cara Mudah Menggunakan OpenVPN 1

Ada beberapa cara kita bisa memiliki fasilitas VPN. Cara pertama adalah dengan menggunakan jasa / service dari VPN provider seperti Tunnel Bear atau Cyber Ghost VPN. Sayangnya, jasa / service ini seringkali berbayar atau tidak gratis. Kalaupun gratis, ada limit atau batasan tertentu kita bisa menggunakan layanan ini, misalnya kuota atau waktu (jam).

Alternatif lainnya adalah dengan membangun jasa VPN ini sendiri. Kenapa membangun jaringan VPN sendiri? Salah satunya tentu saja karena alasan biaya. Dengan murahnya harga VPS saat ini (baca: Ultra Cheap VPS List), membangun VPS mandiri akan jauh lebih murah daripada menggunakan jasa pihak ketiga.

Salah satu software yang umum digunakan untuk membangun jaringan VPN sendiri adalah dengan menggunakan OpenVPN. Namun sayangnya, bagi banyak orang – termasuk saya, menginstall dan mengkonfigurasi OpenVPN bukanlah perkara mudah. Meskipun ada beberapa pihak yang membuat automatic script (seperti Project Git milik NYR) untuk mengurangi kesulitan yang ada, bukan jaminan instalasi OpenVPN akan berjalan mulus dan lancar.

Menyadari hal tersebut, OpenVPN tidak tinggal diam. Mereka berusaha untuk membuat OpenVPN semakin mudah dan ramah untuk digunakan. Karena hal itulah OpenVPN Access Server lahir. Access Server dari OpenVPN mengandalkan Web Admin Interface untuk mengatur / memanage servernya. Sangat memudahkan, terutama bagi mereka yang terbiasa menggunakan GUI.

Cara Install OpenVPN Access Server

Untuk melakukan instalasi Access server sendiri pun sangat mudah. Access server mendukung distro linux besar yang saat ini banyak digunakan, mulai dari RedHat, Fedora, CentOS, Ubuntu, Debian dan OpenSuse. Installer sudah tersedia sesuai dengan paket yang mendukung distro linuxnya. Untuk mendownload paket installer Access Server, silahkan kunjungi halaman web berikut.

Access Server - Cara Mudah Menggunakan OpenVPN 2

Note : Sebelum mulai melakukan proses installasi OpenVPN, pastikan VPS yang kamu gunakan mendukung fitur TUN/TAP dan PPP. Dan tentunya jangan lupa untuk mengaktifkan fitur tersebut di control panel VPS kamu.

1. Pilih distro Linux yang digunakan
2. Pilih Packet Installer yang sesuai
3. Klik kanan pada link yang ada dan pilih “Copy Link Address”
4. Login kedalam server menggunakan PuTTY
5. Download file installer menggunakan WGET

wget link_download_installer

Contoh bilang menggunakan Distro OS Debian 7 – 64 bit

wget http://swupdate.openvpn.org/as/openvpn-as-2.0.8-Debian7.amd_64.deb

Access Server - Cara Mudah Menggunakan OpenVPN 3

6. Jalankan Installer yang sudah di download. Contoh berikut adalah menggunakan perintah pada OS Debian dan turunannnya seperti Ubuntu dan Linux Mint.

dpkg -i openvpn-as-2.0.8-Debian7.amd_64.deb

Note : tulisan openvpn-as-2.0.8-Debian7.amd_64.deb bervariasi tergantung pada versi file installer yang di download.

7. Selesai

Setelah proses installasi selesai, kita akan diberikan dua link untuk mengakses OpenVPN Access Server kita. Link pertama adalah link untuk mengakses admin panel, dimana kita bisa mengatur OpenVPN kita. Semisal ingin menambah user, merubah port, dll. Link kedua adalah link untuk kita mengakses layanan OpenVPN.

Menggunakan OpenVPN Access Server

Out of the box, OpenVPN sebenarnya sudah siap untuk digunakan. Hal pertama yang harus kita lakukan adalah memberikan password untuk user default Access Server yaitu openvpn. Caranya adalah dengan mengetik perintah berikut pada terminal.

passwd openvpn

Jika ingin menambahkan user lain, kita bisa melakukannya pada Web Admin Interface. Namun, kali ini kita akan Langsung menggunakan user yang ada. Untuk melakukannya ikuti langkah berikut.

1. Buka link user yang diberikan Access Server Pasca Instalasi

2. Klik link yang ada untuk mendownload dan menginstall software pendukung Access Server

3. Setelah Instalasi selesai, klik tray icon OpenVPN Access Server

4. Pilih “Connect” pada IP server yang tersedia

Access Server - Cara Mudah Menggunakan OpenVPN 4

5. Selesai

Akses VPN menggunakan OpenVPN Access Server terbilang sangat mudah dan cepat jika dibandingkan dengan proses installasi tradisional. Jika kita ingin mengecek apa benar kita sudah terkoneksi menggunakan OpenVPN, salah satu cara yang bisa digunakan adalah dengan menggunakan layanan seperti http://www.whereisip.net/. Jika kita menggunakan VPS dengan server luar negeri, maka IP location kita akan menunjukkan lokasi dari VPS kita berada.

~ Access Server – Cara Mudah Menggunakan OpenVPN

4 Comments

Leave a Reply